Studi Kasus : Hitam-Putih sisi Facebook

Facebook, Baik atau Buruk?



                Media sosial merupakan sesuatu hal yang tidak asing lagi bagi masyarakat yang hidup di era millenial ini. Semua kalangan baik remaja maupun lanjut usia mengenal apa itu media sosial baik sebagai pengguna aktif maupun pasif. Secara definisi formal, media sosial adalah sebuah media dalam jaringan, dengan para penggunanya bisa dengan mudah berpartisipasi, berbagi, dan menciptakan isi meliputi blog, jejaring sosial, wiki, forum dan dunia virtual(wikipedia). Media sosial dapat berupa aplikasi mobile yang dapat di install pada perangkat mobile seperti mobile phone maupun web application yang berupa alamat website yang dapat diakses melalui browser. Salah satu media sosial terbesar dan merupakan cikal bakal dari berbagai media sosial lainnya adalah Facebook.


Facebook diluncurkan ke publik  pada bulan  February 2004, Cambridge, Massachusetts, United States oleh Mark Zuckerberg. Dimasa pengembangannya, Facebook merupakan sebuah media sosial lokal dalam kampus yang dikembangkan oleh sang pencetus bersama beberapa rekannnya. Facebook bukanlah media sosial pertama yang dibuat, telah ada beberapa media sosial yang tercipta sebelum Facebook meskipun kini telah banyak yang menghilang walaupun masih ada beberapa yang aktif dan dapat digunakan, sebut saja Yahoo! Massanger dan Friendster. Walaupun bukan merupakan media sosial pertama, Facebook menjadi starting point dari menjamurnya media sosial lain karena popularitasnya. 

(Mark Zuckerberg- Founder&CEO Facebook)

Pada masa awal diluncurkan, facebook hanya mendukung pengiriman dan penerimaan pesan saja, baik melalui pesan pribadi maupun pesan yang berupa broadcast pada halaman seseorang atau lebih dikenal wall. Pada dasarnya, Facebook diciptakan untuk mempermudah komunikasi antar individu yang lokasinya berjauhan. Kini setelah 14 tahun, media sosial ini telah berkembang pesat dan mendukung berbagai macam fitur yang memanjakan penggunannya. Kini dengan facebook, kita dapat melakukan panggilan suara maupun video, berbagi konten, bermain game, atau bahkan berjualan. Seperti kebanyakan teknologi yang diciptakan manusia, facebook juga memiliki dampak positif maupun negatif.


Beberapa dampak positif yang dapat dirasakan diantaranya adalah :
  1. Mempermudah Komunikasi

    Dengan menggunakan internet, Facebook dapat membantu dua individu  untukbertukar pesan melalui aplikasi mobilenya atau website official yang tersedia. Siapapun dan dimanapun yang memiliki akses untuk terhubung dengan internet dapat melakukan komunikasi meskipun jarak diantaranya sangat jauh. Bahkan kini, Facebook memiliki fitur untuk akses secara gratis tanpa biaya selama perangkat tersebut dapat akses pada jaringan.

  2. Tempat bertemu orang baru
    Selain dapat berkirim pesan dengan orang yang telah kita kenal, kita juga dapat berkenalan dengan orang asing melalui mekanisme pencarian dan penambahan teman. Teman baru yang didapatkan menggunakan Facebook seringkali disebut teman media sosial karena kita tidak dapat atau belum pernah bertemu dengan orang tersebut. Meskipun tidak jarang perkenalan melalui Facebook berujung pada pertemuan secara langsung.


  3. Sarana Hiburan
    (Ninja Saga-Facebook game)

    Fitur lain yang disediakan oleh Facebook adalah games atau permainan. Permainan didalam Facebook berbasis aplikasi web. Permainan ini umumnya dikembangkan oleh vendor diluar Facebook yang bekerja sama dengan perusahaan ini karena popularitasnya yang sangat tinggi. Berbagai macam games  dapat dimainkan oleh siapapun tanpa batasan usia.


  4. Tempat berbagi dan berdonasi
    (Fitur donasi di Facebook)
    Facebook mendukung fitur untuk melakukan broadcast pesan teks maupun video sehingga hal ini memungkinkan satu pihak untuk menyebarkan suatu pesan baik itu bersifat pribadi maupun umum untuk sosial. Kita dapat melakukan pengumuman penggalangan dana melalui Facebook dengan menyertakan informasi terkait pada broadcast pesan yang dikirim. Meskipun tentunya, kita harus berhati-hati ketika memutuskan untuk melakukan donasi.

  5. Tempat beriklan dan berjualan
    Facebook dapat digunakan untuk mempromosikan produk yang dimiliki melalui pesan broadcast yang didukungnya cukup dengan menyertakan gambar, video serta informasi pendukung lainnya terkait produk yang ingin dijual.
Selain dampak positif, terdapat juga dampak negatif dari penggunaan Facebook, beberapa diantaranya adalah :

  1. Menimbulkan kecanduan

    Dengan berbagai macam fitur yang ditawarkan Facebook, tentu saja hal ini akan membuat para penggunanya serasa dimanjakan dan seringkali menimbulkan ketertarikan untuk terus menerus menggunakannya. Tidak sedikit pengguna Facebook yang menghabiskan waktu berjam-jam setiap hari pada media sosial ini baik itu karena bermain games, atau hanya sekedar update informasi terbaru. Hal ini tentu saja menjadi sesuatu yang kurang baik bila waktu digunakan terlalu banyak untuk menggunakan Facebook dan mengabaikan hal penting lainnya.

  2. Menyebabkan anti-sosial
    Facebook merupakan media sosial berupa daring. Artinya Facebook menggunakan jaringan sebagai media utama komunikasinya. Padahal, komunikasi manusia sejatinya merupakan komunikasi yang langsung. Semakin banyak menggunakan Facebook, maka semakin sedikit waktu yang dapat dihabiskan untuk bertatap muka dan berkomunikasi secara langsung dengan individu lainnya. Facebook menjadikan seseorang “malas” untuk keluar rumah dan bertemu teman mereka sebenarnya dan memilih untuk mengirimkan pesan.

  3. Hilangnya privasi
    Facebook memang diciptakan untuk dapat saling berbagi. Namun seringkali, para penggunanya tidak mengerti batasan hal-hal yang perlu dan dapat dibagikan. Informasi-informasi pribadi tidak jarang menjadi konsumsi publik. Padahal, hal tersebut sangatlah berbahaya dan dapat menimbulkan kejahatan yang menimpa penggunanya. Entah karena ketidaktahuan atau karena ketidakpedulian, informasi yang bersifat privasi menjadi sangat mudah untuk diakses siapa saja.

  4. Modus penipuan
    (Penipuan di Facebook)
    Pengguna Facebook terdiri dari berbagai macam kalangan usia. Siapapun yang memiliki akses internet dapat membuat akun di Facebook. Berdasarkan data yang dipulikasi oleh Facebook, hingga bulan Februari 2018 2.17 milliar pengguna Facebook dari berbagai belahan dunia. Tentu saja, Facebook tidak memiliki kemampuan untuk melakukan verifikasi untuk memastikan apakah akun yang dibuat benar-benar sesuai dengan kenyataannya. Hal ini dikarenakan siapa saja dapat mengisikan informasi sesuai kehendaknya baik itu merupakan hal benar maupun bohong. Banyak sekali akun fiktif yang diciptakan dengan informasi palsu dengan tujuan untuk melakukan penipuan.

  5. Pemicu kriminalitas
    (Ilustrasi Kriminalitas)
    Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, facebook tidak dapat melakukan verifikasi identitas terhadap akun yang dibuat didalamnya. Sebuah akun yang tercipta belum tentu merupakan individu sebenarnya di dunia nyata. Hal ini membuat tingkat keamanan antar pengguna asing menjadi sangat rendah. Dengan facebook, seseorang dapat berkenalan dengan orang baru yang tidak pernah dikenal sebelumnya. Padahal, pada kenyataannya perkenalan diantara mereka hanyalah pertukaran informasi akun saja, tidak berkenalan secara langsung. Bisa jadi, informasi yang disertakan merupakan informasi palsu yang sengaja untuk dipalsukan demi motif tertentu. Tidak sedikit kasus kejahatan seperti penipuan, pencurian, pemerkosaan atau bahkan pembunuhan bermula dari perkenalan didalam Facebook. Maka dari itu, perlu kehati-hatian bila memutuskan untuk melakukan pertemanan dan pertemuan dengan orang asing yang tidak pernah ditemui sebelumnya.

Dari penjelasan singkat diatas, kita dapat simpulkan bahwa Facebook seperti dua mata pisau. Ketika pisau tersebut diarahkan dan digunakan untuk membantu memotong objek yang diinginkan, tentu saja akan membawa manfaat. Namun, bila mata pisau tersebut salah diarahkan dapat melukai diri sendiri atau bahkan orang lain. Untuk itulah diperlukan kebijaksanaan dalam menggunakan media sosial ini. Selain itu, diperlukan pengawasan oleh orang tua terhadap anak mereka dalam menggunakan Facebook. Baik atau buruk dampak yang ditimbulkan oleh Facebook merupakan pilihan, pilihlah yang baik, saringlah yang buruk dan buang jauh-jauh maka Facebook akan membawa manfaat bagi siapapun yang menggunakannya.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Analisa Website gunadarma.ac.id

CGI... from IMAGI to REALITY

Tugas 1 : Konsep Dasar Komputasi dan Implementasinya